Senin tanggal 7 Oktober 2024 Pos Kesehatan Desa Bebengan diluncurkan. Dalam kesempatan ini hadir Kepala Desa Bebengan beserta perangkat, Kepala Puskesmas Boja 01 beserta staff dan bidan desa, serta warga masyarakat sekitar. Pos Kesehatan Desa ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Desa Bebengan terhadap posyandu balita, perilaku hidup bersih dan sehat, serta peningkatan layanan serta penyuluhan Kesehatan kepada warga masyarakat Desa Bebengan.
Kepala Desa Bebengan, H. Wastoni mengatakan, bahwa pos Kesehatan desa ini diberi nama Wijaya Kusuma. Wijaya Kusuma memiliki makna bunga yang selalu dinanti dan menjaga sepanjang hari. Memang secara kelengkapan, di pos Kesehatan des aini sangat jauh dari kelengkapan puskesmas, tapi setidaknya Pos Kesehatan Desa ini merupakan pertolongan pertama dan screening awal Ketika ada warga yang membutuhkan pertolongan medis.
Senada dengan hal tersebut, Kepala Puskesmas Boja 01 dr Restu Gelar Pangripto menyatakan apresiasinya terhadap Pemerintah Desa Bebengan. Dalam sambutannya, Kepala Puskesmas Boja 01 merasa terkejut karena baru beberapa hari lalu bertemu kepala desa, dan kepala desa menyatakan berusaha membangun Pos Kesehatan Desa di tahun 2025, namun ternyata beberapa hari kemudian sudah terwujud dengan fasilitas yang sangat lengkap untuk standar pos Kesehatan desa. Kepala Puskesmas Boja 01 juga menyatakan bahwa untuk peralatan yang tampak tersedia yaitu bed periksa, tabung oksigen, kursi roda, almari obat, tensimeter, oximeter, vakum suction, stok obat dll sudah amat sangat lengkap untuk standar pos Kesehatan desa.
Selanjutnya untuk operasional, bidan desa Bebengan Risnawati, A.Md.keb menerangkan bahwa Pos Kesehatan Desa ini beroperasi setiap hari mulai pkl 08.00-16.00 dan tiap tanggal merah libur. Harapannya informasi ini tersebar luas agar warga masyarakat Desa Bebengan mengetahui dengan benar.
PL
Dipost : 08 Oktober 2024 | Dilihat : 37
Share :